Ini Ukuran Foto Produk Shopee Paling Baik, Beserta Tips Maksimalkannya

by Husna Rahman
ukuran foto produk shopee

Foto produk Shopee adalah tampilan visual pertama bagi sebuah produk dan toko. Selain tampilan toko, foto produk bisa memberikan kesan tersendiri bagi para calon pembeli. Sayang, masih banyak seller yang belum tahu bagaimana cara membuat dan berapa ukuran foto produk Shopee yang ideal?

Sama seperti menulis deskripsi produk dan judul produk, menampilkan produk melalui foto atau video sangat penting saat Sobat MEA membuka toko di Shopee baik melalui website maupun aplikasi Shopee. Kali ini, Komunitas MEA akan membagikan beragam tips mengenai cara untuk menampilkan foto dan memaksimalkan foto produk Shopee agar ideal. Yuk langsung simak aja di bawah ini!

Table of Contents

Berapa Ukuran Foto Shopee yang Paling Ideal?

Berjualan di Shopee adalah masalah visual. Seorang konsumen yang berbelanja online, pasti melihat foto dan tampilan visual dari produk maupun toko Sobat MEA. Karena foto menjadi salah satu hal yang memainkan peran yang sangat vital, Sobat MEA harus menggunakan foto terbaik. Karena hal tersebut pula, Sobat MEA wajib mengetahui beragam ukuran foto Shopee. Nah daripada berlama-lama lagi, langsung aja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Berapa Ukuran Foto Produk Shopee?

Ratusan seller Shopee udah saling sharing bersama di Komunitas Seller MEA
Yuk Gabung Komunitas Seller Shopee MEA GRATIS sekarang juga!

Membahas soal foto produk di Shopee, tentu saja ada ukuran foto produk yang paling ideal agar membuat foto terlihat lebih menarik. Ukuran foto yang ideal sangat berpengaruh pada visual. Foto yang pas akan terhindar dari pemotongan dan juga penurunan kualitas. Lantas berapa ukuran paling ideal?

  1. Ukuran foto produk Shopee paling ideal dan berkualitas tinggi berbentuk persegi dengan total besaran file maksimal 2 MB
  2. Sebelum upload foto produk, pastikan rasio 1 1 untuk foto dan punya resolusi tinggi minimal 1024 x 1024 pixel.
  3. Sementara untuk bentuk video produk, gunakan format M4 dengan maksimal ukuran file 30MB serta resolusi 1280 x 1280.

Berapa Ukuran Foto Profil Shopee?

Menurut laman resmi Shopee, ukuran foto profil Shopee yang paling ideal minimalnya 300 x 300 pixel. Jika ingin gambar terlihat jauh lebih optimal, kamu bisa menggunakan gambar dengan ukuran 700 x 700 pixel dengan maksimal ukuran foto yakni 2 MB.

Berapa Ukuran Foto Toko Shopee?

Mau komisi Shopee Affiliate kamu sampai 30%?
Yuk langsung daftar dan gabung MCN Shopee MEA aja!

Sama seperti ukuran foto profil, ukuran foto toko Shopee minimal memiliki dimensi 300 x 300 pixel. Jika kualitas foto toko Shopee ingin lebih bagus, maka foto harus berbentuk persegi dengan dimensi 700 x 700 pixel. Jangan lupa juga maksimal ukuran foto adalah 2 MB.

Berapa Ukuran Foto Sampul Shopee?

Foto sampul  alias banner di Shopee wajib dalam keadaan cerah. Disarankan foto menggunakan background putih dengan angle 30 derajat. Pilih foto dengan dimensi minimal 500 x 500 pixel denan resolusi minimal 72 dpi. Maksimal ukuran foto sampul adalah 5 MB.

Keuntungan dan 8 Cara Membuat Foto Produk dan Foto Sampul Shopee

ukuran foto produk shopee

Setelah mengetahui ukuran yang paling ideal untuk membuat foto produk, foto profil, foto toko dan foto sampul Shopee, Sobat MEA juga harus mengetahui bagaimana cara membuat foto produk dan foto sampul beserta keuntungan yang didapatkan jika menggunakan foto-foto maksimal di Shopee. Baik, daripada berlama-lama lagi langsung aja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Cara Membuat Foto Produk Shopee

  1. Gunakan pencahayaan yang bagus untuk memberikan fokus dan penonjolan pada produk
  2. Pastikan produk menjadi fokus utama. 50 persen foto harus dikuasai oleh produk
  3. Gunakan foto produk yang asli, jangan menggunakan ilustrasi
  4. Gunakan latar belakang foto netral. Lebih baik menggunakan latar putih agar serasi dengan produk
  5. Terkhusus untuk produk fashion, gunakan model atau manekin untuk memperlihatkan produk
  6. Tambahkan watermark foto. Jangan memberikan watermark berlebihan sampai mengganggu tampilan produk
  7. Hindari menggunakan properti yang nggak sesuai dengan produk
  8. Selalu mengambil detil produk dari berbagai sisi agar pembeli bisa yakin untuk membeli produk milikmu

Keuntungan Foto Produk Shopee yang Bagus

Foto produk yang punya ukuran yang baik adalah penggunaan fitur dekorasi toko yang efektif dan memiliki daya tarik untuk para pembeli. Foto produk ini akan bisa meningkatkan penjualan atau bisa mendatangkan banyak traffic pada toko kamu loh. Jadi sudah menjadi kewajiban seorang seller untuk memperhatikan dan ubah dekorasi toko dalam jangka waktu tertentu.

Nah itu dia beberapa tips untuk mengambil dan membuat foto produk Shopee. Gimana, nggak susah kan? Jika sudah tahu caranya, Sobat MEA bisa menjadikannya template foto untuk toko-toko Shopee selanjutnya.

Selain ukuran foto, Sobat MEA juga harus tahu ukuran banner toko Shopee yang baik dan benar.  Jika sudah begitu, dijamin deh toko kamu nggak bakalan sepi!

You may also like

2 comments

Gampang Banget, Simak Cara Berjualan Online di Shopee Untuk Pemula Juli 29, 2022 - 11:02 am

[…] semua atribut produk dari mulai foto Shopee, deskripsi dan rincian […]

Reply
Tips Membuat Foto Produk Shopee Agar Bagus dan Mengundang Pembeli Agustus 19, 2022 - 4:02 pm

[…] jadi hal yang sangat penting. Nah daripada berlama-lama lagi, berikut ini beberapa tips membuat foto produk Shopee terbaik. Yuk simak di bawah […]

Reply

Leave a Comment