Mitra MEA Jualan Dress Perempuan di Shopee Hasilkan Omzet 40 Juta Sekali Iklan!

by Husna Rahman
jualan dress perempuan di shopee

Berjualan produk-produk fashion secara online memiliki potensi kesuksesan yang besar. Bukan tanpa alasan, hari ini banyak sekali orang yang lebih senang belanja produk-produk fashion secara online. Potensi besar inilah yang dilihat oleh salah satu mitra  MEA Digital Marketing yang jualan dress khusus perempuan di Shopee.

Sebenarnya ada banyak sekali seller-seller yang berjualan dress perempuan di Shopee. Singkatnya, karena pasarnya besar, persaingan antar toko juga semakin tinggi. Karena alasan itulah, iklan memiliki peran yang sangat besar untuk toko-toko yang jualan dress perempuan maupun produk fashion lain di Shopee.

Manfaat Utama FB/IG Ads Untuk Toko Shopee

jualan dress perempuan di shopee

Shopee sendiri merupakan marketplace online yang mengharuskan para seller untuk melek terhadap digital marketing. Karena itu juga, Shopee memiliki fitur iklan yang bisa seller gunakan untuk meningkatkan penjualan. Namun, nggak banyak orang yang tahu bahwa toko Shopee Sobat MEA bisa menggunakan beragam iklan lain dari mulai FB/IG Ads bahkan juga Google Ads.

Tentu saja setiap iklan memiliki manfaat dan perannya masing-masing. Jika iklan Shopee memang bertujuan untuk meningkatkan penjualan, maka beda halnya dengan Facebook dan Instagram Ads. Nah berikut ini adalah manfaat menggunakan FB/IG Ads untuk toko online;

  1. Karena bisa melakukan pengaturan sendiri terkait target konsumen dari mulai data diri, jenis jelamin, usia dan tujuan promosi, iklan menjadi lebih tertarget
  2. Meningkatkan branding toko dan produk kamu lebih baik lagi
  3. Menyajikan format iklan dengan tampilan menarik
  4. Memberikan dampak positif ke website bisnis maupun toko online di platform marketplace
  5. Membuka atau membuat pasar baru yang lebih potensial untuk produk dan toko.

Mitra MEA Sukses Ciptakan Pasar Baru Dengan Ads

jualan dress perempuan di shopee

Manfaat-manfaat dari Facebook dan Instagram Ads di atas sudah didapatkan oleh salah satu mitra MEA yang jualan dress di Shopee. Dengan penggunaan Facebook Ads, mitra MEA satu ini menemukan target pasar baru yang merupakan pengguna Facebook.

Menariknya, para pengguna Facebook ini nantinya akan diarahkan untuk ‘berkenalan’ dengan toko mitra MEA satu ini di Shopee. Hasilnya, traffic toko dan produk meningkat dengan pesat.

Potensi Keuntungan

jualan dress perempuan di shopee

Mitra MEA ini jualan produk dress di Shopee dengan harga Rp165 ribu sampai dengan Rp265 ribu. Setelah menggunakan budget iklan sebesar 6,6 juta dan berkolaborasi bersama dengan tim jasa iklan digital marketing MEA, toko mendapat 1 juta impresi dan mendapat sekitar 4.657 orang yang memasukan produk ke keranjang Shopee. Tentu ini angka yang sangat banyak.

Artinya, mitra MEA satu ini mendapat potensi keuntungan yang bisa didapatkan sampai 900 juta dengan total 4657 orang yang memasukan produk ke keranjang Shopee.  Dan pada akhirnya, mitra tinggal melakukan eksekusi dan memastikan para calon customer ini untuk melakukan check out. 

Meski belum maksimal, mitra MEA yang satu ini berhasil meraih keuntungan Rp39,9 juta dengan ROAS di angka 6,04.

Nah itu kisah sukses dari salah satu klien MEA yang jualan dress perempuan di Shopee. Jika Sobat MEA punya kendala dan ingin tahu strategi untuk berjualan di Shopee agar laku keras, jangan ragu untuk klik tombol di atas dan konsultasikan langsung masalah kamu ke tim jasa MEA.

Perlu Sobat MEA catat bahwasannya hasil iklan pada setiap toko pasti berbeda-beda tergantung dengan produk, toko dan masih banyak faktor lain yang mempengaruhi.

You may also like

Leave a Comment