8 Aplikasi Live Streaming Penghasil Uang Terbaik! Cuan Jadi Lebih Fleksibel~

by Viki
aplikasi live streaming penghasil uang

Seiring perkembangan teknologi, kini tren mencari uang melalui live streaming semakin marak. Baik dengan unjuk bakat, bermain game, jualan, maupun kegiatan lainnya. Sehingga tidak heran jika kini banyak aplikasi live streaming penghasil uang yang bisa dipilih. 

Hal ini tentu saja karena fleksibilitasnya sendiri, di mana live streaming hanya butuh hp dan koneksi internet. Live streaming pun bisa pengguna lakukan di manapun dan kapanpun. 

Dan live streaming ini bukan hanya di sosial media, para live streamer juga melakukan siaran langsung di aplikasi-aplikasi yang terbukti membayar. Biasanya yang mereka lakukan adalah bermain game atau unjuk bakat. Lalu dapat banyak viewers sekaligus penghasilan berupa koin atau gift yang dapat dicairkan uang tunai.

Ingin Jago Live Streaming Hingga Rekening Terus Berdering?

Yuk, gabung bersama komunitas Live Streamer MEA! Ada banyak strategi, forum diskusi, hingga bimbingan khusus secara full yang bisa kamu dapatkan!

Nah, jika tertarik menjadi live streamer, Sobat MEA bisa memanfaatkan berbagai aplikasi baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Tapi setiap aplikasi memiliki kebijakan masing-masing. Maka jangan sampai melakukan hal yang tidak pantas.

Oleh karena itu, silakan lakukan live streaming dengan sebaik-baiknya. Adapun beberapa aplikasi live streaming yang bisa Sobat MEA manfaatkan, akan MiMe uraikan satu persatu di bawah ini.

8 Aplikasi Live Streaming yang Menghasilkan Uang

cara live streaming game di youtube

Kira-kira ada 8 rekomendasi aplikasi penghasil uang yang biasa digunakan oleh para live streamer. Biasanya setiap aplikasi memiliki penggemarnya masing-masing untuk setiap kegiatan yang berbeda. Khususnya gaming. Berikut 8 rekomendasinya:

Nimo TV

Aplikasi pertama yang sangat populer di Indonesia, yaitu Nimo TV. Aplikasi ini biasa streamer gunakan untuk unjuk kebolehan, termasuk bermain game. 

Biasanya mereka gunakan juga untuk berbagai turnamen game besar seperti Mobile Legends, Free Fire, PUBG Mobile, dll. Lalu mereka dapat uang dengan memperbanyak followers dan viewers.

StreamCraft

Aplikasi yang kedua ini cocok sekali untuk Sobat MEA yang bercita-cita menjadi streamer game. Pasalnya sangat mudah digunakan pemula dan mendapatkan uang.

Dengan melakukan live streaming di StreamCraft, Sobat MEA akan mendapatkan gift item dan dapat Sobat MEA cairkan uang dalam bentuk dollar.

Cube TV

Tidak kalah populer dari StreamCraft, aplikasi Cube TV juga merupakan aplikasi live streaming yang populer di Indonesia pada jamannya. Lengkap dengan berbagai macam fitur live streaming yang memudahkanmu mendapatkan penghasilan tambahan. 

Caranya pun sangat mudah. Cukup dengan melakukan live streaming selama 60 jam dalam jangka waktu 20 hari. Selain itu, Sobat MEA juga perlu mendapatkan minimal 200 viewers untuk mendapatkan uang dalam bentuk dollar. 

Rahasia Sukses Live Streaming dan Raup Banyak Cuan!

Ingin ikuti jejak live streamer terkenal yang sukses dapat cuan maksimal? Ketahui dulu rahasia suksesnya! Dan ternyata sangat mudah, ada semua di kelas ini

Game.Ly

Pada mulanya, aplikasi Game.Ly hanya berlaku untuk turnamen besar saja. Tapi seiring perkembangan tren, Game.Ly mengubah semua fungsi fiturnya, sehingga siapapun bisa menjadi live streamer di aplikasi ini.

Selain itu, Sobat MEA dapat memperbanyak followers dan viewers di platform ini. Nantinya Sobat MEA akan mendapatkan undangan khusus untuk mengetahui bagaimana cara mendapatkan penghasilan tambahan dari platform tersebut.

Live Dota

Jika sebelumnya untuk game besar, Live Dota justru menjadi platform live streaming khusus untuk bermain game Dota. 

Selain live streaming, Sobat MEA juga bisa melihat para pro player Dota dari seluruh dunia di aplikasi ini.  Sobat MEA dapat melihat profil yang lebih detail seperti dapat melihat real time, assist, bahkan sampai gold yang telah pemain dapatkan.

Dengan aplikasi ini, jika konten menarik, Sobat MEA berkesempatan untuk bekerja di team ESPORT DOTA. Jadi, selain menjadi streamer, Sobat MEA juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan juga dari penawaran tersebut.

OBS Studio

Aplikasi selanjutnya ada OBS Studio. Aplikasi ini memiliki banyak fitur unggulan yang bisa Sobat MEA dapatkan secara gratis dan mudah. Kabarnya, OBS Studio telah tersebar di kalangan streamer kelas dunia. Bahkan Ninja pun telah memanfaatkan aplikasi ini. 

Live Streaming Bermutu, Kini Gak Pake Malu!

Mungkin kamu masih bingung buat ngomong di depan kamera. Bahkan malu-malu. Nah, yuk pelajari teknik Public Speaking di sini. Live lebih pede , cuan gak pake rese!

Omlet Arcade

Tidak hanya itu, Sobat MEA juga bisa  menghasilkan uang melalui Omlet Arcade. Aplikasi ini menawarkan beberapa kemudahan untuk para penggunanya. termasuk dapat menunjang dalam melakukan multi stream ke beberapa platform lainnya, antara lain Facebook, YouTube, Twich dan lainnya.

NonoLive

Aplikasi yang terakhir ada NonoLive. Platform ini memudahkan memudahkan pengguna untuk dapat merekam suatu kegiatan dan menayangkan secara langsung. 

Dalam NonoLive, selain melakukan live streaming berbagai kegiatan, tentunya bisa juga dapat penghasilan. Adapun aplikasinya sendiri sudah tersedia di berbagai perangkat. Sehingga bisa Sobat MEA download melalui PlayStore, AppStore, bahkan PC Game. 

Itu dia 8 rekomendasi aplikasi live streaming penghasil uang terbaik yang bisa Sobat MEA gunakan. Jika Sobat MEA suka berinteraksi, maka silakan mencoba peruntungan dari aplikasi-aplikasi tersebut. Apalagi jika Sobat MEA jago bermain game. Selamat mencoba!

You may also like

Leave a Comment